BERITA KIM RONGGOLAWEPARIWISATAPERISTIWA

Diskominfo SP dan Wartawan Tuban Sinergi Gelar Workshop dan Media Gathering

 

KIM Ronggolawe– Dinas Komunikasi dan Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Tuban melaksanakan Workshop dan Media Gathering, bersama puluhan wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tuban dan Ronggolawe Press Solidarity (RPS) di Kota Batu, selama 3 hari mulai 15 – 17 November 2023.

Kepala Diskominfo – SP Tuban Arif Handoyo mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kolaborasi dan sinergi antara Pemkab Tuban dengan awak media Tuban. Terutama, dalam masa politik menuju pemilu tahun 2024 mendatang. Diharapkan, melalui kegiatan tersebut para awak media dapat memberikan informasi akurat yang dapat menangkal informasi hoaks yang marak beredar.

Selain itu, kata Arif saran dan kritik para awak media juga diperlukan untuk berjalannya kegiatan selanjutnya dapat berjalan dengan baik, sehingga sinergi dan kolaborasi terus berlangsung antara Pemkab dengan insan media.

“Tahun depan kami harap bisa berlangsung lebih gayeng, dan kami bisa hadirkan narasumber kompeten untuk peningkatan SDM media, dan dari kita sendiri khususnya bidang KIP,” jelentrehnya.

Di tempat yang sama, Ketua PWI Tuban, Suwandi menyampaikan menjelang pemilu 2024 banyak media baru yang bermunculan. Sehingga, diperlukan verifikasi dan seleksi kepada media baru tersebut. Diskominfo-SP diharapkan lebih teliti untuk dapat menerima kemunculan oknum media tidak bertanggung jawab.

“Sebagai langkah antisipasi untuk menangkal berita hoaks, perlu untuk Diskominfo menanyakan legalitasnya, kantornya, dam verifikasi medianya,” ungkap Suwandi.

Sementara itu, Ketua RPS Khoirul Huda juga menambahkan, pihaknya telah melaksanakan program untuk menangkal berita hoaks jelang pemilu 2024 dengan melakukan edukasi terhadap pelajar sekolah menengah atas (SMA) sederajat, khususnya para pemilih pemula untuk selalu mengecek fakta suatu berita.

“Penting untuk para pemilih pemula untuk bijak memilah berita yang dikonsumsi, dan kita sudah memulai memberikan edukasi perihal itu,” ucapnya.

Para awak media berharap, sinergitas dan kolaborasi Pemerintahan Kabupaten Tuban dalam hal ini Diskominfo-SP Tuban dapat terus terawat dan terjaga. [CH/AM]

Related Articles

Back to top button