BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

Cegah Covid-19, Puluhan Wartawan Tuban Terima Paket Kesehatan

KIM Ronggolawe – PT. Pertamina (Persero) menyerahkan puluhan paket Peduli pencegahan pandemi Virus Corona (Covid-19) untuk wartawan di Kabupaten Tuban.

Paket Pertamina peduli diserahkan Pimpinan Redaksi (Pimred) blokTuban, Sriwiyono kepada perwakilan anggota dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), dan Ronggolawe Press Solidarity (RPS) di kantor blokTuban Jalan Sunan Kalijaga Gang Latsari 1 No. 26 Tuban, Jumat (27/03).

Sriwiyono atas nama perwakilan PT. Pertamina (Persero) menyampaikan, semoga paket Pertamina Peduli untuk rekan-rekan wartawan ini bisa menjaga kondisi tubuh dan tetap sehat dalam berkarya sehari-hari.

“Kami berpesan kepada rekan-rekan wartawan untuk hati-hati saat liputan kasus Corona. Budayakan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), mulai dari diri sendiri, keluarga, teman kerja, dan lingkungan masyarakat,” pesannya.

Adapun dalam isi paket tersebut, Sriwiyono mengatakan ada hand sanitizer, vitamin, madu dan beberapa paket kesehatan perlindungan diri di paket itu, yang bisa dibawa kemana-mana saat liputan.

Perwakilan PWI Tuban, Suwandi berterimakasih kepada Pertamina. Paket pencegahan virus ini akan sangat bermanfaat, supaya kondisi tubuh tetap fit dan prima.

Sementara itu Ketua RPS Tuban, Khoirul Huda mengapresiasi langkah Pertamina. Ia mengaku, dari sekian BUMN di Tuban, baru Pertamina yang bergerak cepat perhatian terhadap profesi wartawan.

“Kami mengapresiasi bantuan ini, komunikasi Pertamina dengan wartawan Tuban sudah harmonis. Upaya ini merupakan salah satu cara untuk memutus rantai penularan Covid-19,” pungkasnya. [CH/AM]

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Back to top button