BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

Hantam Pagar Tembok Warga, Pemotor di Kerek Meninggal di Tempat

 

KIM Ronggolawe – Kecelakaan maut yang merenggut korban jiwa terjadi di ruas jalan Desa Kedungrejo Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban Senin, (13/09) sekitar pulul 00.30 WIB.

Kejadian tersebut sangat mengejutkan warga yang berada di sekitar lokasi kejadian, seperti yang disebutkan Tari (70) salah satu saksi saat kejadin, ia mengaku sangat terkejut mendengar suara kecelakaan itu, pasalnya pada saat kejadian ia bersama keluarga sedang tertidur.

” Aku ko njero langsung metu wong krungu brak, pasaku bledek wae (saya di dalam langsung keluar karena mendengar suara “brak” Saya kira suara petir ) ” jlentrah nenek Tari.
Dari data yang berhasil kimronggolawe.com himpun kejadian tersebut bermula ketika Sepeda motor Yamaha nopol S- 6628- GZ yang dikendarai Tamari (35), asal RT 02 RW 01 Desa Gaji Kecamatan Kerek Tuban yang sedang berboncengan dengan Anto,(33) yang juga merupakan warga asal Desa Gaji berjalan dari arah utara keselatan, pada saat di lokasi kejadian mendadak Tamari kurang menguasai sepeda motor yang ia kendarai sehingga menabrak tembok pagar milik Sapuan (72) yang merupakan suami dari nenek Tari.

” Tamari pengendara sepeda motor tersebut meninggal di lokasi kejadian, sedangkan yang di boceng mengalami luka pada bagian kepala dan langsung dibawa ke Puskesmas Montong, ” terang AIPDA Budi Harto singkat.

Selanjutnya Polsek Kerek yang tiba dilokasi kejadian langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta mengamankan barang bukti.

Selain merenggut satu korban jiwa kerugian materiel dalam kejadian tersebut ditaksir mencapai Rp. 3 juta [AM/HA]

 

Simak video terkait : 

 

https://youtu.be/01HNXf4658M

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Back to top button