BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

KIM Ronggolawe Optimis melaju ke tingkat Propinsi

KIM Ronggolawe, 07/04/2015 Dalam rangaka mempersiapkan diri untuk Lomba Cerdas Cermat Komunikatif (LCCK) Kelompok Informasi Masyarakat Ronggolawe (KIM Ronggolawe) Tuban. kembali mulai berbenah dan mempersiapkan diri sejak dini untuk menghadapi LCCK tersebut.seperti yang terlihat di gedung kantor Humas & Media pemkab Tuban hari ini Kamis 07/04/2016 sekitar pukul 09:15 Wib Perwakilan dari KIM Ronggolawe memerima kunjungan dari tim pemantau KIM dari Bakorwil Bojonegoro.tim yang terdiri dari tiga orang tersebut meninjau sekaligus memantau sejauh mana peran KIM dalam masyarakat dalam memberikan informasi terkait kejadian serta situasi saat ini yang perlu diangkat serta potensi apa saja yang perlu di informasikan kepada masyarakat, khususnya dalam penyampaian lewat internet (Blogger)


   Dalam pantaunya tim pemantau dari Kominfo Bakorwil Bojonogero lewat Fifit selaku ketua tim pemantau menyatakan bahwa KIM Ronggolawe ini sudah sangatlah memuaskan hanya tinggal melengkapi data administrasinya saja ” KIM Ronggolawe ini sudah sesui yang kami harapkan tinggal melengkapi beberapa data yang belum terlengkapi termasuk administrasi dan profil anggotanya saja ” kata Fifit.

   Sedangkan  KIM Ronggolawe yang beranggotakan terdiri dari berbagai kalangan pemuda dari Kecamatan Kerek tersebut optimis bisa mewakili Bakorwil Bojonegoro untuk melaju ke LCCK tingkat propinsi. karna berbekal pada pengalaman pekan KIM yang di selenggarakan di Kabupaten Nganjuk tahun kemarin. menurut Chusnul Huda selaku ketua KIM Ronggolawe pihaknya akan segera melengkapi seluruh data dan informasi anggota KIM dan juga melengkapi segala administrasi yang memang saat ini diakuinya belum di penuhi ” Kami berharap nanti kami bisa mewakili Bakorwil Bojonegoro dan menuju ke pekan KIM tingkat propinsi, karna kami di pekan KIM Nganjuk tahun lalu hanya meraih juara harpan satu dalam LCCK” tambah Chusnul Huda yang mana juga selaku ketua Karang Taruna Kecamatan Kerek tersebut.

    Sementara itu menurut Hermanto SH. selaku pembina KIM Ronggolawe mengatakan bahwa KIM Ronggolawe ini adalah satu satunya KIM yang saat ini aktif di Kabupaten Tuban ” KIM Ronggolawe merupakan satu satunya KIM yang ada saat ini di Kabupaten Tuban, maka dari itu kami dari Humas & Media Kabupaten akan berusaha semaksimal mungkin untuk membina dan memfasiltasi segala kegiatan KIM tersebut” ujarnya. lebih lanjut Hermanto menjelaskan bahwa dalam bula april ini KIM Ronggolawe akan menerima dua kali pembekalan diantaranya tanggal 20 di Bojonegoro dan tanggal 26 di Surabaya. [AM]

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button