BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

Mendadak, 104 Orang Penghuni Gedung Dewan Jalani Tes Urine, Ini Hasilnya

KIM Ronggolawe– Sedikitnya 104 orang jalani tes urine jelang agenda rapat paripurna di gedung DPRD Tuban, Rabu (04/03).

Tes urine tersebut meliputi seluruh anggota DPRD Tuban, pegawai dan ASN yang berkantor di Jalan Teuku Umar Nomor 1A Tuban tersebut.

AKBP I Made Arjana, kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tuban dalam keterangannya menyampaikan, pihaknya melakukan tes urine di gedung dewan tersebut secara mendadak.

“Termasuk ketua DPRD Tuban, HM. Miyadi kita tes urine, dan juga beberapa wakil rakyat lainnya yang akan mengikuti rapat paripurna,” papar kepala BNNK Tuban.

Bukan hanya anggota dewan saja, pihaknya juga menyasar seluruh ASN dan pegawai satu persatu mengikuti tes urine secara bergiliran.

“Dari data kami 104 orang semuanya dinyatakan negatif,” ungkapnya.

Pihaknya memastikan, tujuan diselenggarakannya tes urine tersebut sebagai wujud upaya pencegahan dan penekanan tingkat penyalahgunaan narkotika. [CH/AM]

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Back to top button