BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

Baru Sepasar Menikah Pemuda di Kerek Ditemukan Gantung diri

KIM Ronggolawe – Warga Dusun Dukoh Desa Margorejo Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban Senin sore (19/01) dihebohkan dengan  salah satu warganya yang ditemukan meninggal dengan cara gantung diri,

Korban diketahui adalah MS,(32) warga setempat, pria yang merupakan seorang petani tersebut harus nekat mengakhiri hidupnya setelah sepekan pasca pernikahanya.

Menurut keterangan Polisi saat dilokasi kejadian menyebutkan bahwa kronologi kejadian tragis tersebutr bermula ketika sekitar pukul 14.00 WIB, korban masih mencari pohon jagung (tebon) untuk pakan ternak, kemudian sekitar pukul 15.00 WIB, korban mencuci sepeda motornya di depan rumah dan sekitar pukul 16.15 WIB korban ditemukan istrinya sudah tergantung di dapur rumah adiknya,.

“ Korban mengakhiri hidup (gantung diri) dengan cara mengikatkan tali tampar warna kuning ke kuda – kuda dapur rumah, serta tali tampar dibuat simpul hidup dan dimasukkan ke leher korban selanjutnya korban naik ke meja kayu yang ada di dapur kemudian melompat, belum ada yang mengetahui dari para saksi maupun tetangga penyebab permasalahan yang melatarbelakangi  korban melakukan gantung diri, bahwa korban baru seminggu menikah dan hari ini sepasar (lima hari setelah acara pernikahan :Red) pernikahanya,” terang Kapolsek Kerek Iptu. Kastur, SH. Kepada reporter media ini.

Kapolsek juga menjelaskan bahwa dari pemeriksaan medis korban meninggal murni karena gantung diri dengan adanya ciri-ciri  tulang leher patah, lidah digigit dan menjulur, keluar sperma  dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda luka lain ditubuh korban.

Selanjutnya jasad korban langsung dilakukan proses pemakaman karena Keluarga menolak untuk dilaksanakan otupsi Jenazah. [AM/HA]

Related Articles

Back to top button