BERITA KIM RONGGOLAWEPERISTIWA

Warga Kerek, Jadi Korban Kupon Berhadiah Mobil

Korban kupon undianKIM Ronggolawe – Malang tak dapat ditolak, untung tak dapat diraih, begitulah kira kira pepatah yang sesuai untuk menggambarkan apa yang di alami oleh M. Fauzy R (40) Warga  RT 04 RW 01 Dusun Puter Desa Kedungrejo Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban.

Pasalnya pria beranak satu ini, telah menjadi korban penipuan berkedok undian berhadiah yang mengatas namakan  salah satu perusahaan minyak goreng kemasan ternama di Indonesia, dalam kupon tersebut tercantum hadiah undian mobil Nissan X-Trail, hingga membuat korban tergiur, lalu memgirimkan uang ke pelaku, namun mobil tidak kunjung dikirim.

Di jumpai reporter kimronggolawe.com di kediamanya, Jum’at (23/09) pria gondrong yang berprofesi sebagai tukang kayu ini, membeberkan kronologi serta asal muasalnya ia mendapatkan kupon undian tersebut.

” Awalnya saya menemukan kupon berhadiah mobil tersebut dijalan, kemudian saya teringat iklan di TV kok pernah lihat ada iklan seperti ini, lalu saya mengubungi nomor telpon yang ada di kupon itu “ Terangnya.

Menurut pengakuanya ia seolah terhipnotis dengan orang yang ia telpon, sehingga ia menuruti apa yang di sampaikan oleh pelaku penipuan tersebut, hingga ia melakukan 5 kali transferan dengan total Rp 28,750 juta ” Awalnya saya mentransfer hari Senin (19/09) di Kantor Pos Kerek 6,750 juta kemudian di BRI Kerek 9 juta dan 3 juta, di Konter U-Cell 2 juta, serta di Kantor Pos Tuban sebanyak 8 juta ” 

Lebih lanjut Fauzy menjelaskan bahwa uang yang digunakan untuk mentransfer tersebut, adalah uang dari pinjam tetangga kanan kiri ” ya terpaksa saya harus menjual sebagian tanah pekarangan saya, untuk menutup hutang tersebut” Katanya yang langsung menjual tanah pekaranganya dengan nilai 30 juta.

Fauzy juga menjelaskan bahwa orang yang di telpon tesebut akan mengantarkan hadiahnya Kamis Malam (22/09) dan meminta untuk mengadakan jamuan syukuran” Saya sudah mempersiapkan jamuan syukuran 2 ayam panggang, kelapa muda, legen dan segala makanan sudah siap,tapi mobilnya tidak juga datang, dan saya baru menyadarinya, semoga ini tidak terjadi kepada yang lainya,cukup aku saja dan saya masih bersyukur, masih di beri kesehatan, masalah harta masih bisa dicari ” Pungkasnya. [AM]

 

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button