Hendak Cas HP, Siswa SMP di Kerek Meninggal
KIM Ronggolawe – Nasib nahas menimpa Guntur Wicaksono (15) warga RT 1 RW 1 Dusun Mekarsari Desa Wolutengah Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban, siswa kelas IX .C SMP Negeri 2 Kerek tersebut harus meregang nyawa ketika hendak mengecas Hand Phone miliknya di rumah temanya yang juga tetangga korban Sabtu, (06/01) sekitar pukul 15.30 WIB.
Kejadian tersebut bermula saat korban sedang bermain HP dirumah Abdul Hasan (16) yang juga merupakan teman sekolah korban, dan karena baterai HP korban habis korban hendak bermaksud mengecas HPnya, namun karena kondisi dalam ruangan yang gelap mengakibatkan korban tidak melihat kalau ada kabel yang mengelupas didekat stop kontak colokan charger dan korban pun tersengat kabel yang mengelupas tersebut hingga mengakibatkan nyawa korban tidak tertolong.
” Saya melihat dia (korban : Red) sedang berbaring memainkan HPnya, kemudian karena baterainya habis kemudian dia hendak mengecas HP, namun karena ruangan gelap dia tidak melihat kalau ada kabel yang mengelupas ” terang Abul Hasan.
Abdul Hasan juga menyebutkan bahwa setelah memegang stop kontak korban langsung tersungkur dibawah ranjang dan meninggal seketika.
Kejadian tersebut sontak membuat geger para tetangga, karena nyawa korban sudah tidak tertolong lagi kemudian warga melaporkan kejadian tersebut ke pihak Pemerintah Desa (Pemdes) setempat, kemudian diteruskan ke Polsek Kerek.
“Korban sempat diberi minyak kayu putih karena diduga korban hanya pingsan saja” ungkap Kepala Desa Wolutengah saat ditemui reporter kimronggolawe.com di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Sementara itu Wakapolsek Kerek IPDA Suparto saat dilokasi kejadian mengatakan bahwa korban murni tersengat aliran listrik dan tidak ditemukan unsur penganiyayaan.
” Korban murni tersengat listrik dan pihak keluarga menghendaki untuk tidak dilakukan visum, sehingga langsung dilakukan persiapan pemakaman korban” pungkas Suparto. [AM/HA]