BERITA KIM RONGGOLAWEINDUSTRI & WIRAUSAHA

Dua Desa di Kecamatan Merakurak Hari Ini Dapat Sosialisasi Siesmik

KIM Ronggolawe – Bertempat di balai desa setempat sejumlah warga Desa Kapu Kecamatan Merakurak Kabupaten Tuban, Rabu (31/07) mendapatkan sosialisasi survei seismik 3D Blok Tuban dari PT. Pertamina Hulu Energi Tuban East Java.

Desa Kapu merupakan salah satu desa di Kecamatan Merakurak yang menjadi sasaran survei seismik yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

Selain warga penggarap lahan yang bakal menjadi lintasan survei seismik Forkompimka Merakurak juga turut hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut.

Kepala Desa Kapu, H. Darmu saat dikonfirmasi media ini berharap survei seismik tersebut jangan sampai merugikan warga, kalau sampai nanti disurvei ini menghasilkan titik sumber minyak yang ada kita mengharapkan tenaga lokal untuk diperioriritaskan dalam pengerjaanya nanti.

Darmu juga berharap jika dalam proses pengeboran nanti tidak ada warga yang dirugikan terutama bagi lahan yang sudah ditanami oleh petani, karena menurutnya kerugian petetani bukan dalam tanam tumbuh saja melainkan rangkaian aktivitas petani sebelum tanam tumbuh itu juga termasuk dalam hitungan.

” Tanaman itu bukan tanam tumbuh saja tetapi mulai dari pemupukan, pengolahan tanah juga harus ada gantinya,” tutup Kadesnya.

Sementara itu di hari yang sama namun diwaktu yang berbeda Desa Tegalrejo Kecamatan Merakurak juga mendapatkan sosialisasi yang sama.

Novian Kurnia Putra selaku Humas Soisialisasi Seismik Kepada awak media menjelaskan bahwa warga yang telah menerima sosialisasi seismik sangat memahami dengan adanya kegiatan survei tersebut karena menurutnya tujuan seismik adalah mencari potensi sumber minyak, sehingga masyarakat banyak berharap jika hasil survei tersebut memuaskan, karena nantinya akan menjadi sumber potensi penghasilan bagi masyarakat lokal.

” Masyarakat banyak yang menanyakan, bagaimana jika ada hasilnya,.? Yang pasti survei sesmik ini hanya sebatas mengumpulkan data saja, kalau toh nanti ada hasilnya pasti ada tahapan berikutnya,” terang Novian.

Selain itu Novian juga menjelaskan jika program survei seismik ini merupakan program dari pemerintah pusat untuk eksplorasi Minyak & Gas (Migas).

Di ketahui dari 20 Kecamatan di Kabupaten Tuban, terdapat 10 Kecamatan yang bakal menjadi sasaran program survei seismik itu yakni, Kecamatan Montong, Kecamatan Merakurak, Kecamatan Soko, Kecamatan Singgahan, Kecmatan Kerek Kecamatan Semanding, Kecamatan Grabagan, Kecamatan Parengan, Kecamatan Tuban dan Kecamatan Jenu. [AM/HA]

kimronggolawe

Admin Web kimronggolawe.com

Related Articles

Back to top button