Pra Porprov Jatim X 2025, Percasi Tuban Berangkatkan 12 Atlet ke Kediri

KIM Ronggolawe – Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Tuban akan mengikuti kegiatan Pra Porprov X, yang digelar pada 21-24 April 2025, di GOR Jayabaya Kota Kediri.
Seremonial pemberangkatan kontingen Percasi Tuban diberangkatkan langsung oleh Kepala Disbudporapar Tuban, M. Emawan Putra dari kantor dinas setempat, Senin (21/04).
Ketua Percasi Kabupaten Tuban, Suwandi, bahwa pihaknya telah mengirimkan 12 atlet catur terbaik untuk mengikuti ajang tersebut, dengan kategori catur klasik selama 60 menit.
Rinciannya, para atlet ini akan bertanding kategori Satu Putra Perorangan, Satu Putri Perorangan, Mix Putra Putri, dan Beregu Putra, Beregu Putri.
“Kami telah mengirimkan 12 atlet catur dari Kabupaten Tuban untuk mengikuti ajang Pra Porprov ini,” ujar pria yang juga ketua PWI Tuban itu.
Suwandi menerangkan, dalam ajang ini hanya akan ada 12 peserta terbaik dari 38 Kabupaten/Kota se Jawa Timur yang berhak berlaga di Porprov 2025 pada Juli mendatang, di Kota Batu.
Meski begitu, dirinya optimis bahwa atlet catur Kabupaten Tuban pasti mampu menembus peringkat 3 besar di Pra Porprov ini. Selanjutnya, akan membawa serta mengharumkan nama Kabupaten Tuban di Porprov 2025.
“Percasi Tuban optimis, kekuatan penuh ini pasti akan mengikuti Porprov. Insyaallah bisa masuk 10 besar, 5 besar, bahkan 3 besar,” pungkasnya. [CH/AM]